Jumat, 28 Februari 2014

Ruang Kelas Gedung Baru SDN Sukadamai 3 Sudah Mulai Ditempati

Terhitung sejak hari Senin 24 Februari 2014, gedung baru sudah mulai ditempati.Untuk tahap awal ruangan lantai dasar ditempati oleh kelas 1C,1D,1E ,4C dan ruang kepala sekolah.Sedangkan kelas 1A dan 1B tetap berada di ruang kelas sebelumnya ( standar sarana kelas yang sama dengan 1C,1D,1E ).Sementara 5 ruang lantai atas belum ditempati berhubung masih dalam proses finishing dan beberapa perbaikan kecil.Rencananya sebagian ruangan atas ini akan menjadi lab.komputer (direlokasi dari ruang bawah) dan lab.sains.
Hal yang difasilitasi oleh komite ( menggunakan kas sumbangan partisipasi mutu orang tua murid ) dalam penataan ruang kelas gedung baru ini agar sesuai dengan standar kelas lainnya,diantaranya :
  • Penambahan jaringan listrik dan daya 23.000 volt
  • Pemasangan AC
  • Pemasangan karpet
  • Pemasangan terali jendela pengaman
  • Pemasangan karper
  • Pemsangan in-focus dan layar, audio
Berikut adalah foto-foto kondisi gedung yang diambil hari Jumat, tanggal 28 Februari 2014 jam 2014.


kelas 1C
Kelas 1D
Kelas 1E
Kelas 4C
Ruang kepala sekolah dan TU
Panel penambahan daya listrik
Koridor ruang kelas lantai atas
halaman depan gedung baru

baca selengkapnya »»